LUBUK BASUNG, marapipost.com-Didampingi Sekretaris Dewan Villa Erdi S Sos M Si, Ketua DPRD Kabupaten Agam, Sumatera Barat, H. Ilham, Lc, M.A, ajak wartawan minum kopi bareng. Acara yang digelar Selasa pagi (17/12/2024) itu diselenggarakan di ruang kerjanya Kantor DPRD Jalan Sudirman Nomor 2 Lubuk Basung.
H. Ilham, lahir pada tanggal 15 Desember 1981. Pendidikan dimulai Taman Kanak kanak (TK) 1988 di Parabek. Ditingkat dasar bersekolah di SD Negeri 27 Parabek Bangkaweh 1989-1994, kemudian masuk Mts Sumatera Thawalib Parabek 1994-1997, melanjutkan pendidikan ke Madrasah Aliyah (Ma) Sumatera Thawalib Parabek 1997-2000.

Kemudian melanjutkan pendidikan Strata 1 (S.1) di Al Azhar Mesir 2000-2004, dan S2 di Omdurman Islamic 2005-2008. Tidak hanya sampai disitu, Ilham juga melanjutkan pendidikan ke S3 Alqur’anul Qarim University Sudan tahun 2019, karena Negara tersebut dalam perperangan, terhenti hingga sekarang.
Riwayat Oganisasi; Pimpinan Pondok Pesantren Sumatera Tawalib dari tahun 2001 hingga tahun 2017, Musyawarah Kerja Pondok Pesantren (MKPP) Kabupaten Agam 2013-2017, Ketua Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kecamatan Banuhampu 2016-2021, Komisi Fatwa MUI Kabupaten Agam 2016-2023, Ketua Ikatan Da’I Indonesia (IKADI) Kabupaten Agam Ketua 2018-2022.
H. Ilham Resmi Dilantik Sebagai Ketua DPRD Agam Periode 2024-2029, pada hari Selasa 24 September 2024 di Aula Utama DPRD Kabupaten Agam, Jalan Sudirman Nomor 2 Lubuk Basung dilaksanakan dalam sidang paripurna yang meriah, dihadir dari berbagai elemen, baik dari pihak pemerintahan maupun lemba dan organisasi lainnya.
Ilham tampak serius mengemban tugas sebagai Ketua DPRD Kabupaten Agam, buktinya, rumah dinas ketua yang dibangun dengan kontruksi megah itu, ditempati, anakmya juga disekolahkan di SDIT Al Madniy di Padang Baru Lubuk Basung, dan isteri adalah seorang dokter, juga dalam pengurusan penempatan.
Ilham merencanakan pertemuan dengan wartawan dilaksanakan secara berkala, dengan tujuan untuk menghimpun tukar informasi, sebab, masyarakat butuh informasi terhadap pembangunan Kabupaten Agam. Ilham berharap, pertemuan tersebut juga menghadirkan unsure pimpinan, sehingga informasi dapat teakomodir tidak sepenggal sepenggal, tetapi untuh, sehingga maksud dan tujuan informasi yang disampaikan tersebut sampai ke tujuannya.
Sebelum dilantik untuk menduduki jabatan Ketua DPRD Kabupaten Agam, Ilham menjelaskan, ia sering ke Lubuk Basung, memberikan pengajian termasuk juga di Masjid Agung Nurul Falah Padang Baru. Untuk saat ini sudah menetap benaran, jelas Ketua DPRD Agam Ilham, dari Partai PKS ini.[lk]