PASAMAN BARAT, Marapi Post-Dinas Perindustrian dan Perdagangan Provinsi Sumatera Barat, kerjasama dengan Dinas Koperindag dan UKM Kabupaten Pasaman Barat, Rabu (24/5/2022) menggelar pelatihan terhadap 50 orang, penumbuhan wirausaha baru. Pelatihan itu digelar di Hotel Guchi Batang Toman Kabupaten Barat.
Pelatihan Penumbuhan wirausaha Baru tahun 2022 ini dibuka oleh Kepala Dinas Koperasi dan UKM Pasaman Barat Pahrein yang diikuti oleh 50 Perseta Pelaku Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) dari beberapa pelaku usaha yang ada di Pasaman Barat.
“Kami berharap kepada seluruh peserta pelatihan agar, betul-betul mengikuti pelatihan ini, sebab pelatihan ini banyak kegunaan nya bagi para Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) yang ada di Pasbar ini.”kata kepala Dinas Koperasi dan UKM Pahrein.
Guna Peningkatan Ekonomi, Pemda Pasbar Terus Tata dan Kelola Keberadaan UMKM PKL.
Dikatakannya, acara ini seyogyanya di buka Kadis Perindustrian dan Perdagangan Sumbar, Asben, namun beliau ada kegiatan lain tidak dapat hadir bersama sama kita, tapi nara sumber ada dari Penyuluh Perundistrian dan Perdagangan Sumbar”, ujar Pahrein.
Dari 19 Kabupaten dan Kota di Sumbar, para peserta pelatihan dari Kabupaten Pasbar ini, sangat beruntung, bisa mengikuti pelatihan sebanyak 50 orang yang merupakan para Interpreniur Milenial yang gigih dalam berusaha dan di harapakan bisa menghadir 100 ribu, iterpreniur millenial.” Terang Pahrein.
Alhamdulilah di kabupaten Pasbar bapak Bupati kita H.Hamsuardi, telah mengeluarkan surat himbauan bagi para perusahaan yang ada di Pasbar, supaya memanfaatkan produk produk dari UMKM yang ada di sekitar perusahan itu, sehingga mengeliatlah UMKM ini. “Ini lah salah satu cara kami untuk mengenalakan produk-produk kawan kawan UMKM,”ungkapnya.
Sementara itu salah seorang pemateri yakni Hotna Hirawati mengatakan, pada acara pelatihan penumbuhan wirausaha baru ini, adalah untuk mencari para umkm, yang belum memiliki Nomor Izin Berusaha (NIB). “Sengaja kita mengadakan kegiatan pelatihan ini, kita pilih Kabupaten Pasbar, karena kita melihat UKM di Pasbar ini, cukup mengeliat,”kata Hotna.
Pelatihan ini juga melibatkan pemateri yang ahli pemasaran online, yakni dari Renger Bukalapak Padang Edward (Om Edo) yang juga Owner Kopi Kawa Bonang Bersaudara, Renger Bukalapak Palembang Yadi Priadi.
Yadi Priadi (pemilik Usaha Boss CCTV serta Fajar yang juga ahli dalam penjual online atau market place sehingga mengajarkan para UKM, untuk cara memasarkan produk secara oline dan juga , memasukan poto produk dan juga cara pengemasan yang baik.”terangnya.(By Roni)