Yang Dipertuan Kinali Nobatkan Nazril Effendi, Pemangku Adat Dt Kandomarajo Suku Jambak Koto Padang.
PASAMAN BARAT, Marapi Post-Tk.H. Asrul, S.E, M.H Yang Dipertuan Kinali Rabu (4/8/2021) mengukuhkan (menobatan)Nazril Effendi sebagai pemangku adat dengan gelar Datuak Kando Marajo Suku Jambak. Acara kebudayaan adat itu juga dihadiri Pj. Wali Nagari Kinali Muslim, S.H Dt Rajo Magek, dihadir 36 ninik mamak Kinali dalam payung panji Tuanku Asrul, SE. MH Yang Dipertuan Kinali, dan undangan lainnya.
Acara Berlansung di rumah induak suku jambak dalam payuang panji Dt. Kando Marajo Di Koto Padang, Jorong VI Koto Utara, Nagari Kinali, Kecamatan Kinali, Kabupaten Pasaman Barat, Sumbar. Pelaksanaan acara sesuai dengan prokes covid-19.
Dalam Maklumat Tuanku Asrul, SE. MH Yang Dipertuan Kinali menegaskan, bahwa bagi ninik mamak yang telah dilaksanakan penobatan dan dilimauan, agar dapat menjalankan tugasnya sesuai aturan adat yang berlaku dalam kampuang baumpuak, dan banagari agar tidak menimbulkan masalah di tengah-tengah kaum ataupun di tengah. masyarakat, ujar Asrul.
Agar tidak membingungkan lagi bagi cucu kemenakan atau masyarakat Kinali pada khususnya, demi kejelasan tatanan adat bakinali sangat perlu kita pertegas, sehingga kita lakukan penobatan/pengukuhan secara adat bagi ninik-mamak Kinali yang lain, juga akan kita lakukan seperti hal yang sama.
Sementara itu Muslim Dt Rajo Magek selalu Pj. Wali Nagari kinali dalam sambutannya mengajak agar memberikan pelayanan terhadap cucu kemenakan jangan sampai tebang pilih, sebab kaum adat sangat erat hubungannya dengan pemerintah Nagari dan selalu saling mendukung dalam pelaksanaan roda pemerinthan Sebut Muslim.
Sedangkan Nazril Effendi, S. Pd Dt Kando marajo, yang baru di nobatkan ia menyampaikan bahwa dirinya masih terlalu muda maka butuh bimbingan dan arahan untuk lebih baik karena ” Kok umua satahun jaguang kok darah satampuak pinang, ” maka dalam menjalankan kegiatan adat ia menitipkan sementara sebagai pelaksana adat nya adalah mamak Darmawi, tegasnya.
Jadi kita mengajak cucu kemenakan agar bisa saling menghargai dan membatu dalam menerapkan pelaksanaan adat dalam kaum Jambak di kampung koto Padang ini, ajak Nazril effendi Dt Kando marajo.
Dan ia mengucapkan Terima kasih yang tak terhingga pada cucu kemenakan urang sumando dan semua ninik mamak yang telah membantu lancarnya kegiatan penobatan gelar Datuak Kandomarajo, ungkapnya.
Dan kita minta kepada semua element agar tetap menjaga ketertiban, kedamaian dan saling menghormati,sesama yang layin Unngkapnya.(Buyuang roni)