BUKITTINGGI, marapipost.com-Sebanyak 60 Pelajar SMP Negeri 6 (SPENSIX) Bukittinggi menampilkan kebolehannya pada ajang Pesta Budaya Seni Dagang dan Industri (Pedati) XllI memukau seluruh penonton yang datang berkunjung Jum’at (15/12/2023), di panggung utama lapangan wirabraja 0304 Agam.
Pesta Budaya Seni Dagang dan Industri (Pedati) XllI yang dibuka secara resmi oleh Walikota Bukittinggi Sabtu (09/12/2023) malam dimana untuk mengisi acara dipentas utama dengan menampilkan para pelajar SD, SLTP dan SLTA serta umum.
Adapun pertunjukan yang di tampilkan pelajar SMPN 6 Bukittinggi pada acara PEDATI diawali dengan nyanyi solo, Tari Rago Tagarik, penampilan musik tradisi, berpuisi dan Randai Umbuik Mudo.
Kepala sekolah Tuti Yamila Sari Dewi, S. PdI, M.Pd, mengatakan, hari ini kita melibatkan sebanyak 50 orang murid dalam pertunjukan Pedati Xlll 2023. Program Pak Walikota adalah yang pertama kami tampilkan yakni materi pelajaran Budaya Adat Minangkabau (BAM), yang dipersiapkan dengan matang sebelumnya di sekolah sebelum tampil, kata Tuti Yamila Sari Dewi.
Dikatakan Yamila Sari, kami pihak sekolah ingin menanamkan konsep cinta seni kepada anak-anak. Karena dari Seni itu kepribadian anak akan menyukai Budaya, untuk memiliki keterampilan khusus dan adanya keseimbangan dari otak kanan dan otak kirinya.
Jadi jangan hanya pendidikan akademik saja, tetapi dengan keterampilan lain mereka juga harus mencintai, kata Yamila Sari Dewi. Guru pendamping yang mengikuti pentas seni di Pedati dari Spensix adalah Tuti Yamila Sari Dewi, Sri Hidayati, Yesi Maidiya, Sri Wahyuni, dan Hendry Warman.[Yun.S]