LUBUK BASUNG, Marapi Post-Tim sosialisasi vasinasi covid-19 bagi anak sekolah usia 6-11 tahun, Jumat (28/1/2022) dimulai, turun hari pertama ke SD Negeri 63 dan SDN 21 Surabayo Lubuk Basung.
Tim yang turun ke SD Negeri 63 dan 21 Surabayo itu, dipimpin Kasat Binmas Polres Agam IPTU Azwir Yani.
Kasat Binmas Polres Agam Iptu Azwir Yani menjelaskan, tim ini dibentuk pada kegiatan Rakor Polres Agam dengan Pemda Selasa (25/1/2022) di Aula Wibisono Polres Agam.
Kasat Binmas juga menjelaskan, tim terpadu ini gabunganl, tugas dan tanggung jawabnya adalah memberikan sosialisasi kepada masyarakat sehubungan dengan pelaksanaan vaksinasi terhadap anak pada usia 6 sampai 11 tahun.
Kasat Binmas Polres Agam juga menjelaskan, dalam tim ini juga di lengkapi beberapa orang nara sumber yang telah di bekali untuk memberikan Sosialisasi agar mudah di cerna oleh orang tua murid, guru, dan komite sekolah.
Mudah mudahan kegiatan sosialisasi berjalan lancar, dan mendapat respon yang sama, ujar Kasat bimas Iptu Azwir Yani.
Dalam kegiatan di SD Negeri 63 dan 21 Surabayo, hadir Kasat Intelkam Polre Agam Iptu Dailalul Khairat dan KBO Sat Lantas Ipda Edi Yanto, dan beberapa personil Sat Binmas Polre Agam.(lk)