BUKITTINGGI, Marapi Post-Usaha yang menekuni memperdagangkan bunga di Kota Bukittinggi, Sumatera Barat makin berkembang, tapi disayangkan, pencuri komoditas yang erat dengan penghasil keindahan itu juga gentayangan.
Wati, ibu rumah tangga Primavera Indah II Guguak Randah, Kecamatan Mandiangin Koto Selayan, merasa terusik ketenangannya dala usahanya bisnis bunga, disebabkan akhir-akhir ini bunga yang ia pasarkan dipekarangan rumahnya sering dicuri orang yang tidak bertanggung jawab.
Kepada Media Online Marapi Post.com, Wati mengaku merasa risih ulah ada aksi pencurian bunga tersebut. Seperti yang ia ceritakan Sabtu dini (30/10/2020) sekitar pukul 03.36 WIB jelang subuh 2 orang datang ketempat usaha pemeliharaan bunganya.
Usaha 2 orang yang diduga telah mencuri bunga piaraannya untuk dijual dapat ditangkap CCTV. Orang itu berdua. Dari rekaman CCTV itu kelihatan cilengak-cilengok, dan akhirnya dia panjat pagar, kebetulan pagar rumah tidak terlalu tinggi.
Dihari sebelumnya juga terjadi pencurian di Sawah Dangka Jl.Raya Pakan Kamis di rumah Ema Pegawai PLN Bukittinggi.(SYAFRIZAL ZAIN)