BATUSANGKAR, marapipost.com-Didampingi Kepala Dinas Sosial H. Afrizon, Wakil Bupati Tanah Datar Ahmad Fadly, S.Psi, Senin (24/2/2025) melakukan Takziah ke rumah duka korban pembunuhan Cinta Novita Sari (16 tahun) Siswi MTs N 2 Tanah Datar di Nagari Sumanik, Kecamatan Salimpaung Tanah Datar, Sumatera Barat.
Dalam kesempatan itu, Wabup Fadly menyampaikan rasa duka kepada keluarga almarhumah sekaligus mengucapkan, Innalillahi wa inna ilaihi raji’un.Bersama Kepala Daerah,Fadly menyampaikan belasungkawa mendalam. Semoga almarhumah husnul khatimah, dan keluarga ditinggalkan diberikan ketabahan.
Disamping itu, Fadly juga mengecam kejadian yang tidak wajar tersebut yang menyebabkan hilangnya nyawa Cinta Novita Sari dengan harapan agar pelaku kejahatan dapat segera ditangkap dan diproses secara hukum berlaku.
Sehubungan dengan saudara almarhumah Cinta, yakni adik korban mengalami trauma, sebut Fadly, akan dilakukan pendampingan dari Dinas Sosial dan PPA Tanah Datar seraya mengingatkan masyarakat, orang tua, niniak mamak lebih waspada dan menjaga anak-anak dan keluarga.
Fadly juga mendukung pihak kepolisian segera menangkap pelaku sekaligus mempertanggungjawabkan perbuatannya dan pemerintah daerah tidak tinggal diam dengan kejadian itu. Kami akan selalu berkoordinasi dengan kepolisian sehubungan kasus tersebut.
Sesuai informasi berkembang, Korban Cinta Novita Sari (16 tahun) ditemukan dalam karung putih di pinggir jalan Nagari Sungai Tarab Tanah Datar, Sumatera Barat, Rabu (19/2/2025), hingga saat ini Polisi telah memeriksa 21 orang saksi dan dipastikan Cinta korban pembunuhan tangan tangan tidak bertanggungjawab.[emer]