BATUSANGKAR, marapipost.com-Kehadiran Perantau Minang di Thailand yakni keluarga besar Narong Keristhongkam didampingi Asisten Administrasi Umum, Kepala Dinas Nakerin dan Bundo kanduang Tanah Datar, Sabtu (31/8/2024) di Gedung Indojolito Batusangkar disambut Ketua Dekranasda Tanah Datar Ny. Lise Eka Putra.
Seterusnya Tuan Narong dan rombongan selaku Perantau Minang dari Thailand langsung melihat hasil produk kerajinan IKM yang siap untuk bekerjasama dalam mempromosikan produk di negara Thailand.
Ny. Lise mengucapkan terima kasih kepada Tuan Narong Keristhongkam dan Puan Jamila Keristhongka dengan partisipasi dalam mempromosikan produk IKM hasil kerajinan khas masyarakat Luhak Nan Tuo di luar negeri, bersama perantau minang di Negara Thailand, In Sha Allah kami nantinya akan berkunjung ke Thailand.
Selanjutnya Tuan Narong Keristhongkam menyampaikan terima kasih kepada Ny. Lise, Dinas terkait dan Bundo Kanduang cukup ramah menyambut rombongannya.
Kami datang,sebut Narong, untuk lebih mengenal budaya Minangkabau, meningkatkan silaturahmi dengan Tanah Datar sebagai Nagari Asal orang Minangkabau dan mengundang Tanah Datar untuk melihat Rumah Gadang di Provinsi Patani Thailand dibangun dengan biaya Rp7,5 Millar tujuh tahun silam.
Bukti cinta kami, ucap Narong, terhadap seni dan budaya Minangkabau, Kami menyediakan tempat mempromosikan dan menyediakan berbagai produk IKM khas Tanah Datar sebagai Nagari Asa Kami Minangkabau, pungkas Narong.[emer]