MATUR, Marapi Post-Camat Matur, Kabupaten Agam, Sumatera Barat, Subchan Inspektur Upacara Peringatan Hari Sumpah Pemuda ke 94 tanggal 28 Oktober 2022. Upacara Jumat (28/10/2022) berlangsung dengan khidmat walaupun diguyur hujan. Dipusatkan di halaman SMK Negeri 1 Matur di Saribulan.
Camat Matur Subchan membacakan amanat tertulis Menteri Pemuda dan Olahraga, yang berisikan, Sumpah Pemuda 28 Oktober 1928 pelajaran kepada kita, bagaimana menyikapi perbedaan sikap primordial, suku, agama, ras dan kultur, serta berbagai kepentingan menjadi kekuatan, bukan sebagai faktor yang melemahkan. Sejarah telah menjelaskan bahwa, pilihan pemuda waktu itu telah menjadi tonggak kuat menuju kemerdekaan.
Tema peringatan Hari Sumpah Pemuda saat ini adalah “Bersatu Bangun Bangsa”. Tema ini memberikan pesan mendalam bahwa bersatu padu adalah harga mati yang harus dikuatkan untuk membangun ketangguhan, dengan ketangguhan dan persatuan menjadi kekuatan untuk melakukan pembangunan peradaban yang unggul sebagai eksistensi.
Tema ini menjadi pengejawantahan nilai agung Sumpah Pemuda dalam konteks kekinian dan yang akan datang. Inilah yang menjadi tekad kita untuk meneruskan perjuangan kemerdekaan mewujudkan cita-cita pada saat ini dan sepanjang masa.
Pemuda hari ini adalah tokoh-tokoh yang akan berperan pada masa yang akan datang. Apa yang dilakukan oleh pemuda di masa sekarang juga menjadi penentu kemajuan bangsa Indonesia di masa yang akan datang, kata Subchan.
Mandat pemuda saat ini adalah menjadikan nilai-nilai persatuan di atas segala-galanya. Memandang keberagaman sebagai anugerah yang berharga untuk dirangkai menjadi kekuatan yang luar biasa menggapai kejayaan Indonesia.
Disampaikan Subchan, Pemuda bukan hanya menjadi pelaku penting membangun ketangguhan bangsa dalam mewujudkan visi besar Indonesia Emas 2045, tetapi juga menjadi tulang punggung untuk kejayaan bangsa sepanjang masa.
Pembentukan ketangguhan bangsa melalui pembentukan karakter mulia dan pengembangan kompetensi dalam berbagai ranah keahlian dan dipadukan dengan senantiasa mengasah kreativitas dan inovasi adalah pekerjaan utama yang tidak boleh diabaikan oleh para pemuda Indonesia. Hanya bangsa yang tangguh yang mampu menjaga eksistensi bangsa dan memenangkan persaingan dalam kancah global yang semakin keras.
Kita patut bersyukur, melihat pemuda Indonesia telah menunjukkan banyak capaian prestasi di berbagai bidang yang membanggakan, baik pada level nasional maupun pada level internasional. Hal ini menjadi modal untuk membangun keunggulan Indonesia di masa yang akan datang, namun kita juga khawatir bahwa pemuda Indonesia masih menghadapi ancaman pengangguran dan keterpurukan dalam tindakan destruktif yang tidak menguntungkan.
Terhadap situasi tersebut, maka upaya pemberdayaan dan pengembangan pemuda menjadi kreatif, inovatif, kolaboratif dan mandiri serta berkarakter mulia perlu dikembangkan, agar pemuda dapat menghadapi situasi yang tidak menguntungkan dan mampu mencapai prestasi tinggi.
Inspektur upacara Subchan mengajak seluruh peserta upacara jadikan momentum peringatan Hari Sumpah Pemuda yang Ke-94 ini sebagai momentum untuk meningkatkan semangat kita bersama membangun bangsa. Semoga Tuhan Yang Maha Esa, Allah Yang Maha Kuasa senantiasa memberikan kekuatan kepada kita bersama untuk mampu membangun persatuan bangsa dan menggapai cita-cita kejayaan Indonesia.
Selain sambutan rangkaian tertib upacara diikuti pembacaan teks Pancasila oleh inspektur upacara sebelumnya pengibaran bendera oleh kelompok Paskibra diiringi korsik SMKN 1 Matur dan pembacaan teks UUD1945 serta pembacaan Ikrar Putusan Kongres, juga oleh anggota pramuka SMKN 1 Matur
Hadir dalam upacara Danramil Matur Kapten ĺnf. Zainal Aripin, Waka Polsek Matur Iptu Pol Loren, kepala sekolah se kecamatan Matur, walinagari se kecamatan Matur, organisasi pemuda dan pemuda pancasila serta siswa dan majelis guru SMKN 1 Matur.
Selesai upacara dilanjutkan dengan temuramah seluruh peserta, siswa dan organisasi pemuda bersama Forkopimca Matur di ruangan SMKN 1 Matur.[lk]