PADANG ARO, Marapi Post-Ketua DPD PKS Provinsi Sumbar, Drs H Nurfirmanwansyah A Pt MM, Kamis (21/4/2022) sosialisasikan dua Peraturan Daerah (Perda) Provinsi Sumbar terhadap masyarakat di Kabupaten Solok Selatan. Dua perda yang disosilisasikan itu adalah Perda Nomor 6 tahun 2020, tentang Adaptasi Kebiasaan Baru (AKB), dan Perda Nomor 9 tahun 2000, tentang Ketentuan Pokok Pemerintahan Nagari.
Turut mendampingi H Nurfirmanwansyah saat sosialisasi di Masjid Al Mubarrakah, Jorong Sungai Bangku, Nagari Lubuk Gadang Barat Daya, Kecamatan Sangir itu, Ketua DPD PKS Solsel, Hari Henratno, dan pengurus DPD PKS Solsel lainnya. “Kegiatan ini jadi penting guna untuk mewujudkan rasa aman bagi masyarakat dalam menjalani kehidupan bermasyarakat,” kata Nurfirmanwansyah.
Maka dari itu, sangat perlu disampaikan kepada masyarakat, sehingga masyarakat pahan dan dapat mengikuti aturan yang diberlakukan Pemerintah sesuai yang diatur dalam perda tersebut. Selain itu masyarakat juga akan terhindar dari pelanggaran perda itu sendiri, jelasnya.
Untuk itu, diharapkan masyarakat dapat memahami dan mengenal lebih cermat tentang regulasi yang sudah ditetapkan Pemerintah, terutama Perda terkait Adaptasi Kebiasaan Baru (AKB) dan Perda tentang Pemerintahan Nagari.
Ketua DPD PKS Solsel Hari Henratno mengapresiasi atas kegiatan sosialisasi yang digelar H Nurfirmanwansyah. Selain akan berdampak untuk mewujudkan ketentraman masyarakat juga masyarakat lebih paham kandungan isi perda yang diterbitkan Pemerintah Provinsi Sumbar. Hari Henratno berharap, dengan telah disosialisasikan perda ini, khususnya dua perda ini, akan menambah wawasan masyarakat, jelas Hari Henratno.
Ketua DPD Prov Sumbar Fraksi PKS Drs H Nurfirman Wansyah MM Apt, dalam rangkaian kegiatan kunjungan ke Kecamatan Sangir, Solok Selatan, beserta rombongan berbuka bersama disalah satu rumah masyarakat di Jorong Pekonina, Nagari Persiapan Pekonina Pauh Duo. Kedatangan Ketua DPD Fraksi PKS H Nurfimanwansyah disambut antusias oleh warga beserta perangkat nagari serta tokoh-tokoh masyarakat stempat.
Ungkap salah satu tokoh masyarakat, Zainal, “kami sangat senang dan beterima kasih sebesar- besarnya kepada Ketua DPD PKS Sumbar H Nurfirmanwansyah yang telah menyempatkan datang dan berkunjung ke nagari kami, dan kami sangat bangga karna selama beberapa periode ini, baru kali ini jorong kami dikunjungi orang besar (Petinggi)”, tukasnya.
Usai buka bersama Ketua DPD PKS beserta Rombongan bertolak ke Masjid Raya Al Jihad, Jorong Pekonina, melaksanakan Sholat Isya dan tarwih berjamaah dilanjut dengan acara Safari Ramadhan, serta penyerahan Bantuan pembagunan Masjid Al Jihad Pekonina Dari DPD PKS Provinsi Sumbar senilai Rp50 juta.
Ketua DPD PKS Provinsi Sumatera Barat Drs H Nurfirmansyah MM Apt, menyerahkan bantuan tersebut secara simbolis kepada pengurus Masjid Al Jihad Pekonina Rudi Irawan, disaksikan perangkat nagari beserta Jorong Istori SE, dan jamaah Masjid Al Jihad Pekonina.(Erick)