SOLOK SELATAN, Marapi Post-Persatuan Suku Sikumbang Pauhduo Nan Batigo, Kecamatan Pauhduo, Kabupaten Solok Selatan peringati tahun baru Islam 1443 H, dan gelar ceramah agama mengundang ustadz Arwardi Khatib Mangkudun.
Acara itu dilaksanakan dirumah Salamah Bukit Sikumpa Jumat (27/8/2021), dihadiri sekitar 50 orang suku Sikumbang.
Ustadz Kh. Mangkudun dalam ceramahnya mengatakan, bahwa peringatan tahun baru Islam dapat dijadikan ukuran dan baro meter sejauh mana perubahan sikap dan tingkah laku kita dalam kehidupan sehari-hari saat ini dibanding dengan tahun sebelumnya.
Karena salah satu bentuk hijrah itu adalah adanya perubahan dari hal-hal yang kurang baik selama ini kepada yang lebih baik.
Dikatakannya, Rasulullah saw dalam haditsnya pernah mengatakan, bahwa bila seseorang yang sama saja hari ini dengan hari kemaren, termasuk orang yang merugi.
Dan bila hari ini lebih baik dari hari kemaren, termasuk orang beruntung dan bila hari ini lebih jelek dari kemaren, itulah orang yang celaka, katanya.
Ustaz Arwardi juga mengharapkan kepada semua yang hadir agar berusaha memperbaiki diri dan meningkatkan ibadah mulai hari ini dan masa yang akan datang, karena masa yang lalu sudah tidak bisa dikejar lagi, ucapnya.
Ustaz Arwardi juga memberikan apresiasi atas terjalinnnya rasa hubungan kekerabatan dalam suku sikumbang dengan adanya persatuan dan perkumpulan ini.
Mengadakan pertemuan seperti ini katanya merupakan salah satu bentuk mempererat hubungan silaturrahmi antar sesama dunsanak sesuku, urang sumando, ipa bisan dan pasumandan.
Selain itu katanya, adalah sebagai bentuk hablum minallah wa hablum minannaas, dimana hubungan dengan Allah adalah dengan melaksanakan ibadah dan hubungan dengan manusia adalah dengan menjalin tali silaturrahmi, dan Allah tidak akan menerima amal hambanya bila hubungan sesama manusia tidak baik, katanya.
Ustaz juga menambahkan, bahwa Allah akan menjadikan seseorang sebagai penghuni syurga, apabila malakukan 3 hal yaitu, memberikan sedekah kepada orang kikir, memberi maaf kepada orang yang mengkhianati kita dan orang yang menjalin hubungan antara sesama, tutupnya.(aj)