MATUR, Marapi Post-Pertandingan persahabatan bola basket di SMA Negeri 1 Kecamatan Matur, Kabupaten Agam di Lawang, Rabu (16/12/2020) dibuka secara resmi Kepala Cabang Dinas Pendidikan Provinsi Sumatera Barat Wilayah I, Maldison, M.Pd.
Dari sejumlah SMA yang ada, pertandingan persahabatan ini hanya diikuti 4 sekolah, termasuk tuan rumah SMA Negeri 1 Matur, tiga SMA lainnya; SMA Negeri 1 Tanjung Raya, SMA Negeri Banuhampu, dan SMA Negeri 1 Sungai Pua.
Dlam sambutannya Maldison menjelaskan, olahraga merupakan kompetisi yang harus selalu menjunjung tinggi terhadap sportivitas di lapangan, serta dapat dijadikan sebagai ajang silaturahmi, sehingga harmonisasi keakraban dan persaudaraan tetap terjalin dengan baik tanpa mengesampingkan semangat berkompetisi.
Sedang Kepala SMA Negeri 1 Matur, Haswir dalam laporannya menjelaskan, pertandingan ini adalah ajang silaturrahmi dan persahabatan sekaligus menguji keterampilan yang telah dipelajari selama latihan, menilik kelebihan lawan.
Pada pertandingan awal, regu basket putri tuan rumah SMA Negeri 1 Matur berhdapan dengan pebasket regu putri SMA Negeri 1 Tanjung Raya, dimenangkan regu basket putri SMA Negeri 1 Tanjung Raya dengan skor akhir 18-2.
Pertandingan kedua regu basket putra SMA Negeri 1 Banuhampu berhadapan dengan tuan rumah regu basket putra SMA Negeri 1 Matur, dipimpin wasit dari Perbasi Agam, dimenangkan regu SMA Negeri 1 Matur dengan skor 32-22.
Karena cuaca tidak mendukung, hujan lebat turun, hingga pertandingan tidak dilanjutkan, hujan lebat turun semenjakpukul 13.00 WIB hingga sampai sore dan akan dilanjutkan besok Kamis (1/12/2020) pagi ditempat yang sama hingga pertandngan selesai
Pertandingan persahabat dalam masa pandemi Covid-19 tetap menerapkan protokol kesehatan, memakaì masker, mencuci tangan yang telah disediakan panitia serta mengatur jarak. Demikian ditambakan Haswir.(LUKMAN)