BATUSANGKAR, marapipost.com– Akhirnya,Iman Gusman meraih suara terbanyak pada Pemungutan Suara Ulang- Mahkama Konstitusi (PSU- MK) untuk kabupaten Tanah Datar.
Berdasarkan Rekapitulasi PSU calon anggota DPD RI untuk Sumbar yg dilaksanakan Komisi pemilihan umum( KPU) Tanah Datar dalam rapat pleno terbuka di Hotel Emersia Batusangkar sejak, Rabu (17/7/2024) di Hotel Emersia Batusangkar.
Irman Gusman meraih suara 19.551, diurutan kedua direbut Cerint Irraloza Tasya 17.461 suara, diurutan ketiga diperoleh Muslim Yatim 13.925 suara dan di urutan keempat Irwan Indra Rahim 11.946 suara.
Dalam rekapitulasi tersebut diketahui jumlah pemilih yang menggunakan hak suara di Tanah Datar berjumlah 106.513 orang( 37,44 persen) dari jumlah DPT 284.517 orang.
Hasil Rekapitulasi,sebut Ketua KPU Tanah Datar Diki Andrika, Rabu (18/7/2024) langsung diserahkan kepada KPU Provinsi Sumatera Barat untuk rekapitulasi lebih lanjut di hotel Pangeran Padang.
Rapat pleno yang dibuka Ketua KPU Diki itu dihadiri Bawaslu Tanah Datar,Polres Tanah Datar saksi dari Irman Gusman,dan Muslim Kasim,PPK se Tanah Datar,rekan media cetak,media online,Radio pemda Tanah Datar yang berjalan aman,tertib dan mulus.
Dengan lancar rekapitulasi, tersebut, Diki Andrika mengucapkan terima kasih tidak terhingga kepada semua stake holder sudah memotivasi pelaksanaan Rapat pleno terbuka yang bebas dihadiri siapa saja.
PSU- MK kali ini, imbuh Diki diikuti 16 orang calon berdasarkan nomor urut, yakni; Abdul Aziz, Cerint Iralloza Tasya, Desrio Putra, Dirri Uzhzhulam, Emma Yohanna, Hendra Irwan Rahim, Irman Gusman, Jelita Donal, Jhoni Afrizal Dt Hitam
Leonardy Harmainy Dt Bandaro Basa, Mevrizal, Muslim M Yatim, Nurkhalis, Yonder WF Alvaren, Yong Hendri Dt Paduko Reno, dan Yuri Hadiah.[emer]