SOLOK SELATAN, marapipost.com-Lebaran hari kedua di Kbupaten Solok Selatan, Sumatera Barat, dijelaskan, selain masih banyak masyarakat yang mengunjungi rumah sanak keluarga untuk bersilaturrahmi, objek rekreasi dan tempat wisata, di Kecamatan Sungaipagu, ramai dikunjungi warga. Ruang Terbuka Hijau (RTH) Pasar Muaralabuh dan Menara Songket Seribu Rumah Gadang (SRG) Koto Baru misalnya cukup ramai dikunjungi wisatawan lokal.
Objek Wisata di Kabupaten Solok Selatan ramai dikunjungi.
Di RTH Muaralabuh anak-anak banyak memanfaatkan permainan istana bola, pancing- pancingan ikan, mengendarai motor mini, mandi bola, mewaranai gambar dan lain-lain. Sementara di objek wisata Seribu Rumah Gadang Koto Baru selain masyarakat menikmati pemandangan alam deretan rumah gadang dari atas menara, juga duduk-duduk santai dijembatan kuning yang menghubungkan antara Koto Baru dan Muaralabuh melintasi Batang Bangko.
Salah satu tempat permainan dikunjungi anak-anak di Solok Selatan.
Dimedua tempat wisata ini, juga terdapat pedagang kaki lima menjual makanan ringan dan minuman. Kendatipun dirumah mereka masih banyak kue rayo, namun tidak menyurutkan niat masyarakat untuk berbelanja makanan ringan dan minuman bagi anak-anak mereka.
Yang cukup ramai dimanfaatkan warga permainan anak-anak seperti istana bola, pancing-pancingan, mandi bola, menaiki motor mini dan mewarnai gambar. Ditempat lain di wilayah yakni di jorong Air Batu kenagarian Pulakek ada acara panjat batang pinang dengan hadiah yang menarik. Para anak muda berpacu memanjat batang pinang yang licin dilumuri gomok dan minyak pelumas itu.[aj]