LOMBOK TENGAH, marapipost.com-Direktur Utama Mandalika Grand Prix Association (MGPA), Priandhi Satria mengatakan, Logistik WSBK 2023 Mandalika sudah datang hari Minggu (12/2/2023), yang berasal dari Barcelona, dibawa menggunakan truk kontainer melalui jalur laut.
Tiga Container Logistic WSBK Mandalika 2023 tersebut diprediksi isinya terkait kebutuhan balap, seperti ban dan beberapa kebutuhan lainnya. “Kita kedatangan tiga container logistic WSBK lewat laut”, jelas Priandhi. “Ketika sampai di Pelabuhan Lembar, pihak AP Logistik yang bekerjasama dengan kami telah mengurus dokumen-dokumennya,” tambahnya.
Priandhi menjelaskan, Pihak PT Angkasa Pura Logistik (Aplog) telah melakukan pengisian dokumen dan memeriksanya. Mereka juga dengan apik, mengawal kedatangan Logistik WSBK 2023 Mandalika ini dari Pelabuhan Lembar menuju Sirkuit Mandalika Lombok Tengah.
“Dari pagi AP Logistik telah mengurus kedatangan tiga Kontainer ini, dan mengawalnya dari pelabuhan Lembar menuju Sirkuit Mandalika”, jelasnya. “Sampai dengan saat ini masih dalam keadaan tertutup dan tersegel ya,” tambahnya. Priandhi menjelasakan, nantinya pihak Beacukai dan Sekdenas, akan melakukan pemeriksaan barang yang masuk ini.
“saat pembukaan segel akan disaksikan langsung oleh AP Logistik, MGPA, beacukai, serta Sekdenas, baru kemudian kita buka dan tau apa saja isi di dalam kontainer ini,” jelasnya. “Informasi sementara yang kami terima, isi didalam Kontainer ini berbagai keperluan dari Pirelli, namun pastinya nanti setelah dibuka”, pungkasnya.[Hendra Firmanto]