AGAM, Marapi Post-Meski pemilihan kepala daerah (Pilkada), baik pemilihan gubernur (Pilgub) maupun pemilihan bupati (Pilbup), dan pemilihan walikota (Pilwako), masih lama, tapi pada berbagai kelompok, baik di kedai-kedai, di toko-toko, di pasar, atau dimana saja, warga mulai dibicarakan soal pilkada.
Membicarakan soal pilkada pada saat ini, dari berbagai pendapat para pihak, dinilai kurang tepat, dengan alasan, pilkada tersebut konon informasinya akan dilaksanakan sekitar September 2024, setelah pilpres dilaksanakan.
Meski waktunya masih lama, tapi masyarakat sudah memulai membuncangkan pilkada. Artinya, bakal calon (balon) Bupati Agam periode 2024-2029, sudah mualai santer dibicarakan kelompok-kelompok.
Menyimak dari issu yang berkembang itu, Media Online Marapi Post (marapipost.com) menurunkan desas-desus yang telah mulai berkembang itu ditengah masyarakat. Tidak ada salahnya, apabila issu berkembang itu diturunkan dalam bentuk tertulis.
Nama-nama yang sudah mulai mengapung disebut-sebut, apabila pilkada itu jadi dilaksanakan pada bulan September 2024, adalah Ade Rizki Pratama, Drs Martias Wanto MM Dt Maruhun, dan Lazuardi Erman SH.
Entah apa alasan masyarakat menyebut-nyebut nama yang tiga orang ini, tidak pula ada alasan kuat 3 nama yang ia sebut tersebut, ia menyebut hanya menurut orang-orang menyebut saja, selain ia menyebut, melihat dari tata cara ia memimpin di lembaga yang ia duduki saat ini, informasi dari berbagai media.
Ade Rizki Pratama, sebagai anggota DPR RI, banyak memperjuangkan rakayat, dalam berbagai bentuk. Ia adalah sebagai pengusaha, masih muda. Ia lahir pada tanggal 8 November 1988, berusia masih muda, energik, itulah antara lain alasan warga menyebut-nyebut nama Ade Rizki Pratama untuk Bupati Agam, periode 2024-2029.
Drs Martias Wanto, disebut-sebut warga sebagai balon Bupati Agam, karena dari tata cara ia memimpin pro kepada rakyat, seorang ninik-mamak, bergelar Datuak Maruhun, sudah banyak pengalaman dalam kepemimpinan, mulai dari tingkat rendah hingga ketingkat tinggi.
Kelompok kecil yang ia pimpin, dalam kewilayahan, sebagai sekretaris kecamatan, kepala perwakilan kecamatan, sebagai camat, kabag pemerintahan, kepala kesbang pol, kepala BPBD, Asisten, dan sekrtaris daerah. Sebagai sekretaris daerah sudah dua kali, pertama di Kabupaten Agam, dan ke dua di Kota Bukittinggi yang tengah ia jalani saat ini.
Kemudian Lazuardi Erman SH. Lazuardi Erman SH, saat ini adalah sebagai anggota DPRD Provinsi Sumatera Barat. Lazuardi SH, juga seorang ninik-mamak, dengan gelar Datuak Bandaro Kayo. Lazuardi Erman Dt Bandaro Kayo saat ini adalah anggota DPRD Provinsi Sumatera Barat dari Partai Golongan Karya (Golkar).
Sebelumnya, Lazuardi Erman SH adalah Wakil Ketua DPRD Kabupaten Agam. Ia juga sudah banyak membantu masyarakat, terutama dibidang ekonomi, dan perhubungan. Perjuangannya dibidang ekonomi mendorong dan menggerakkan pembangunan irigasi pada berbagai daerah, juga memanfaatkan dana pokir ia untuk pengadaan alat mesin pertanian. Dan yang tengah ia perjuangkan di provinsi, pelebaran jalan di Kota Lubuk Basung ibukota Kabupaten Agam.
Apakah tiga nama yang diangankan masyarakat sebagai bupati dan wakil Bupati Agam, periode 2024-2029, sudah diketahui nama yang bertiga ini, ketika ditanya marapipost.com, katanya belum, itu baru keinginan kami saja, kami orang kecil hanya menyebut-nyebut begitu saja, tentu partail pengusung lah yang akan menghubungi beliau-beliau itu, terang kelompok yang membincangkan itu yang tidak mau ditulis namanya.(lk)
Assalamualaikum……perkenalkan namo ambo junaidi muslim ali…panggilan di kanpuang jum….kampuang ambo di simpang batu ampa balai satu manggopoh lubuk basung…..ambo tingga di bogor…..suku sikumbang dan ambo umur 43th…..ambo ka mancalonkan kawan ambo sabagai calon bupati agam periode 2024 – 2029 yaitu saudara Amril Jambak yg kini ko beliau sebagai Sekretaris PWI Riau periode kini ko yg kebetulan beliau juo urang manggopoh dan kawan ambo main wakatu kerek ketek…..trima kasih atas di baco nyo usulan ambo ko
Wassalam
Alhamdulillah, alah batambah jumlah balon Buipati Agam periode 2024-2029, itu sebagai pertanda lai banyak urang awak yang ingin membangun kampuang, sehingga sudah mulai bermunculan balon Bupati Agam, tingga lai, kito rakyat yang berhak memilih yang dapat memilah dan memilih setelah ditapkan KPU sebagai calon diusung oleh partai pengusung.