SOLOK, Marapi Post-Gadis mudah senyum dan kreatif dan penuh semangat, itu lah dia Refa Parmista Wulandari, siswi MTs Negeri 3 Solok di Alahan Panjang. Alangkah beruntungnya siswi ini terpilih mengikuti Jambore Nasional (Jamnas) ke IX Pramuka Tingkat Penggalang, akan gelar di Bumi Perkemahan Cibubur, Jakarta Timur, kalau tidak ada aral melintang, akan berlangsung dari 14 hingga 22 Agustus 2022 akan datang.
Ia, ketika dijumpai, mengaku tidak menyangka akan terpilih mengikuti kegiatan tersebut, sebab harus berkompetisi dengan teman-teman dari sekolah lain. Alhamdulillah, Refa terpilih, setelah berkompetisi melalui beberapa tahapan seleksi yang ketat dipanitia seleksi Kwartir Cabang Kabupaten Solok.
Tercatat Refa Parmista Wulandari merupakan peserta yang berhasil menggapai pada urutan 4 dari seluruh SMP dan MTs/ MTsN yang ikut seleksi di Kabupaten Solok. Kata Refa, dalam kegiatan seleksi, benar-benar dibutuhkan kemampuan dari berbagai aspek.
Terutama kata Refa, kemampuan pisik dan psikis, di samping kecakapan di bidang Pramuka. Refa, begitu sapaan teman-teman Refa Parmista Wulandari menyapa, merasa senang hingga dapat sampai pada tahapan ini walaupun, harus latihan yang maksimal.
Kepala MTs Negeri 3 Solok, Kamsuir S Pd I M Pd I ketika dijumpai, merasa senang dan bangga atas terapresiasi siswanya Refa seleksi untuk mengikuti kegiatan bergengsi Jambore Nasional itu yang bakal digelar di Bumi Kemah Cibubur Jakarta Selatan Agustus 2022 mendatang.
Kamsuir juga berharap, “Semoga pretasi yang berhasil dirauf Refa ini, dapat dijadikan sebagai ajang untuk memotivasi siswa-siswi lainnya untuk tetap giat berlatih dan berbuat demi masa depan, baik bagi sekolah, tentu khususnya bagi siswa itu sendiri”, terang Kamsuir.
Kamsuir mengucapkan kepada pembina yang telah berhasil membina pramuka di MTs Negeri 3 Solok. “Terima kasih kepada pembina dan pelatih yang telah membimbing dengan sepenuh hati, sehingga mampu membawa prestasi bagi Kementerian Agama Kabupaten Solok, khususnya MTsN 3 Solok”, terang Kamsuir.
Sementara itu, Kepala TU MTsN 3 Solok, juga sangat berharap, prestasi ini, terus ditingkatkan dan dipertahankan, dan dapat diwariskan kepada adik-adik kelas lainnya, termasuk di berbagai bidang, sementara untuk pengembangan potensi siswa/i dibidang karya tulis, dibina dan didukung Waka Humas, juga seorang penulis di MTsN 3 Solok, dan telah melahirkan karya- karya tulis yang jitu, yaitu Usnidar S Ag yang cukup banyak melahirkan karya tulis”, ujar Elwandi Nur.(Risko Mardianto)