LUBUK BASUNG, Marapi Post, Jajaran guru Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Agam, Sumatera Barat, tambah profesi menerbitkan koran dalam bentuk tabloit. Tabloit diberi nama Koran Guru ini sudah mulai terbit.
Pada edisi 01 Minggu Kedua Maret 2021, di halaman depan menampilkan gambar (Foto) Bupati Agam Dr. Andri Warman, S. Sos, M.M dan Wakil Bupati Irwan Fikri, S.H dengan pakaian seragam putih-putih lengkap dengan atribut bupti.
Pada bagian bawah juga ditampilkan Antologi Puisi dan Esai Dr. H. Andri Warman, M.M sang guru/ Andri Warman ditampilkan dengan gambar foto berpakaian baju batik biru tua kehitam-hitaman dan putih, pakai peci. Juga ditampilkan gambar foto H. Isman dengan baju putih lengan panjang tanpa peci, bertuliskan H. Isman Tokoh Perekat Spirit Lubuk Basung Kuat.
Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Agam Isra, yang dihubungi wartawan Sabtu (13/3/2021) mengaku ada dapat informasi beberapa guru di Agam membuat komunitas guru yang disebut Komunitas Guru Ispiratif (KGI). “Informasi yangg ambo tahu, Ado beberapa orang guru di Agam, membuek komunitas guru yang disebut Komunitas Guru Inspiratif (KGI)”, terang Isra. Rupanya Isra tidak mengtetahui bahwa KGI ini sudah diterbitkan.
Kata Isra, inisiatornya ada beberapa orang guru dari Lubuk Basung. Anggotanya guru guru yang inovatif, inspiratif dalam pembelajaran, terutama punya kemampuan menulis, membuat media pembelajaran, dan sebagainya. Salah satu renca KGI tersebut akan mambuat Koran Guru sebagai wadah publikasi karya para guru guru di Agam.
Tapi Isra mengaku, yang diketahui belum diluncurkan, masih dalam persiapan untuk acara peluncuran. “Tapi yg ambo tahu sampai saat kini alun Ado diluncurkan lai Koran Guru tsb. Masih persiapan utk acara peluncuran. Itu baru yg ambo tahu”, terang Isra.
Isra menyarankan agar ke pengurusnya. Penggagasnya KGI ini, terang Isra Pinto Janir dan M. Kudri. Ngakunya Isra, KGI tidak didanai diknas, dan KGI independen. “Penggagas nyo Bung Pinto Janir, tamasuak juo Pak M. Kudri. Dll. Kami diknas tidak Ado mendanai. KGI itu independen”, ulas Isra, lagi.
Tapi yang jelas, terbitan perdana ini menampilkan banyak iklan. Halaman depan Selamat Datang Pemimpin Baru Dr. Andri Warman, S.Sos, MM Bupati Agam, Irwan Fikri, SH, Wakil Bupati Agam. Tidak tanggung-tanggung 31 iklan ucapan selamat pelantikan Bupati Agam Dr. Andri Warma, S.Sos dan Wakil Bupati Irwan Fikri, SH periode 2021-2024 dengan tagihan masing-masing pemasang iklan Rp200 ribu.(LUKMAN)