MATARAM NTB, Marapi Post-Ikatan Keluarga Bundo Kandung Nusa Tenggara Barat (IKBK- NTB) Minggu (21/2/2021) gotong royong (goro) membersihkan Gedung Serbaguna IKBK-NTB di Jl. Sudirman, Sayang sayang, Kota Mataram. Seiring dengan itu juga digelar ramah tamah dan silaturahmi antar pengurus, pembina, penasehat dan warga IKBK NTB.
Selain goro bersama, Ketua Umum (Ketum) IKBK NTB Bapak H. Djamuris Dt Bandaro Jambak, ada perbincangan bersama Sekjend Hendra Firmanto Rajo Mudo dan seluruh elemen IKBK NTB, bersama unsur Pembina, Pepengurus, Penasehat dan warga IKBK NTB.
Membahas program IKBK-NTB kedepan, agar IKBK-NTB kedepannya makin cerah, mengaktifkan kembali seluruh warga untuk bekerjasama bahu membahu, membangun memajukan IKBK-NTB kepada yang lebih baik dan cerah.
Ketum IKBK-NTB H. Djamuris Dt. Bandaro Jambak menyiapkan coffe break dan makanan khas Minang dinikmati keluarga warga yang hadir. Dalam bincang-bincang itu Sekjend IKBK-NTB Hendra Firmanto Rajo Mudo mengemukakan gagasan untuk membawa perubahan di tubuh IKBK-NTB organisasi kekeluargaan sarana untuk menjalin silaturahmi antar sesama warga Minangkabau dan keluarganya di Nusa Tenggara Barat jadi organisasi berbadan hukum.
Ketua Umum IKBK-NTB H. Djamuris Dt. Bandaro Jambak dan Sekjen Herndra Firmanto Rajo Mudo
IKBK masuk ke kancah nasional berbadan hukum dalam bentuk yayasan. Mengantongi badan hukum dalam bentuk yayasan IKBK-NTB diharapkan mampu lebih produktif memayungi dan menaungi warga Minangkabau dan keluarganya di Nusa Tenggara Barat, kata Hendra Firmanto Rajo Mudo.
Dengan yayasan, terang Rajo Mudo, ruang gerak IKBK-NTB kedepannya akan lebih luas dan mampu membangun program dan usaha dalam rangka mensejahterakan warga IKBK NTB. Tentu saja gagasan ini dapat dilaksanakan atas dukungan semua pihak warga Minang dan keluarganya, baik yang sempat hadir hari ini walau yang belum sempat hadir.
Bidang Divisi Ekonomi dan Usaha Fatria Hidayat, IKBK seharusnya sudah bergerak lebih maju lagi, agar IKBK mampu mandiri membangun usaha sendiri membawa anggota berinvestasi dalam usaha yang diprogramkan, hasilnya dapat d manfaatkan warga IKBK NTB itu sendiri.
Jonfrita Iskandar, salah satu unsur pembina IKBK NTB, menjelaskan, atas program yang sudah di rancang, agar dapat diwujudkan perlahan, tapi pasti. Diharapkan IKBK-NTB sudah mempunyai badan usaha untuk menunjang kegiatan IKBK NTB kedepan, terang Jonfrita Iskandar.(FAA)