LUBUK BASUNG, Marapi Post-Hujan lebat mengguyur semernjak siang Jumat (8/1/2020) di kawasan Agam Barat, Kabupaten Agam, Sumatera Barat, menimbulkan bencana alam longsornya bukit dipinggiran jalan raya di Ngungung, Jorong Siguhung, Kecamatan Lubuk Basung.
Puluhan meter kubit material menggelontor dari lereng bukit. Tidak hanya menutup akses jalan, juga memberondong kedai dan mobil mini bus yang berada diseberang jalan dipinggir Batang Antokan, dibawahnya menanti batu-batu besar.
Laporan Pusat Pengendalian Dan Operasi Penanggulangan Bencana (PUSDALOPS-PB) BPBD Kabupaten Agam, menjelaskan, longsor tebing dilereng bukit perbatasan Siguhung dengan Lubuk Sao itu terjadi sekitar pukul 15.45 wib, tapi dalam peristiwa ini tidak menimbulkan korban jiwa.
Diperkirakan material yang menggelontor dari perbukitan mencapai sekitar 20 meter kubit, dengan ketinggian tumpukkan material 2 meter, lebar 8 meter. Akibat lonsor ini akses jalan tertutup total. Material longsor menyenggol kedai yang mengalami rusak ringan, mengenai 2 unit motor mobil Avanza keduanya milik M Yani (52).
Begitu informasi sampai ke BPBD Kabupaten Agam, tim segera menuju lokasi longsor, termasuk PMI dan polisi, segera melaksakan penanganan bersama dengan tim gabungan dari berbagai unsur, termasuk nagari, kecamatan, dan lembaga lainnya.Koordinasi dengan stakeholder terkait
Untuk penaganan evakuasi material, dibutuhkan alat berat loader, excavator dan peralatandasar kebencanaan juga segera sampai ke lokasi. Jelang alat berat sampai kelokasi, untuk sementara dilakukan pembersihan secara manual, jalan masih tertutup.(LUKMAN)