LUBUK BASUNG, Marapi Post-Aparatur Sipil Negara (ASN) Kabupaten Agam, Sumatera Barat, belum terima gaji bulan Januari 2021. Sekretaris Daerah Kabupaten Agam Drs. H. Martias Wanto yang dihubungi Marapi Post Rabu (6/1/2021) mengakui, ASN Kabupaten Agam belum tetima gaji bulan Jamuari 2021.
Belum belum dibayarkan gaji ASN bulan Januari 2021, terang Martias Wanto, disebabkan hasil evaluasi provinsi atas pengesahan APBD Kabupaten Agam baru selesai Senin (4/1/2021). Sekda berharap Rabu hari ini, atau esok Kamis (7/1/2021) gaji ASN Kabupaten Agam sudah masuk kerekening masing-masing ASN, terang Martias Wanto.
Sekda berharap, ASN kabupaten Agam bersabar. Diakui, kasus seperti ini belum pernah terjadi semenjak dahulunya, tapi kini hal itu mesti dilalui, sebab gaji ASN termasuk yang harus dievaluasi sesuai dengan aturan yang ada saat ini.
Ketua DPRD Kabupaten Agam Dr. Novi Irwan, S. Pd, M. Pd, ketika dihubungi Marapi Post, mengku belum mengetahui hal itu, bahwa ASN kabupaten Agam hingga Rabu (6/1/2021) belum menerima gaji bulan Januari 2021.
Ketua berjanji akan menelusuri ke Pemda Kabupaten Agam. Tapi Novi Irwan juga menjelaskan, anggaran yang sudah disyahkan DPRD Agam baru selesa selesai dievaluasi Provinsi Sumatera Barat Senin (4/1/2021).
Beberapa ANS sangat menyayangkan hingga Rabu (6/1/2021) masih belum juga terima gaji, sementara kebutuhan sudah menunggu, termasuk kewajiban membayar hutang bulan lalu. Tambah lagi pembiayaan anak-anak mulai sekolah Proses Belajar Mengajar (PBM) tatap muka pandemi Covid-19.
Beratnya beban dirasakan, tidak biasnya tidak menerima gaji pada awal bulan, apa lagi hingga sampai seperti ini, satu minggu tidak menerima gaji dari tangal biasanya, setiap tanggal satu atau tanggl dua biasanya gaji diterima, yang sangat segan sama orang lain, janji pembayaranan hutang sudah lewat. Karena itu berharap secepatnya gaji dibayarkan, terang beberapa pegawai. (LUKMAN)