BANUHAMPU, Marapi Post-Genjot Pemerintahan Nagari Sungai Tanang, Kecamatan Banuhampu, Kabupaten Agam, Sumatera Barat menggelar Bimbingan Teknis (Bimtek) pengenalan Teknologi Tepat Guna (TTG) bagi anggots kelompok tani Nagari Sungai Tanang.
Wali Nagari Sungai Tanang Ferry Nata Kusuma Senin (7/12/2020), menjelaskan, kegiatan ini merupakan salah satu upaya Pemerintah Nagari Sungai Tanang dalam rangka pemberdayaan masyarakat, khususnya masyarakat petani.
Sebagian besar penduduk Nagari Sungai Tanang sumber ekonominya dari usaha pertanian, baik sebagai petani kebun maupun petani usaha tanaman pangan padi, palawija, mau pun petani budidaya sayur.
Kegiatan pelatihan tersebut bertujuan untuk meningkatkan pengetahuan dan keterampilan para petani guna untuk meningkatkan produksi uasaha taniannya, baik dalam penggunaan peralatan maupun pengelolaan usaha pertanian.
Bimtek itu diselenggarakan di Aula Kantor Wali Nagari Sungai Tanang, mengundang nara sumber dari Dinas Pertanian Kabupaten Agam, dan penyuluh pertanian Kecamatan Banuhampu.
Kegiatan ini diikuti 11 kelompok tani, terdiri dari 8 kelompok tani (keltan), 3 Kelompok Wanita Tani (KWT). Masing-masingnya mengutus sebanyak 5 orang untuk mengikuti kegiatan tersebut, kata wali nagari.
Ferry Nata Kusuma berharap, peserta pelatihan diharapkan serius mengikuti pelatihan agar dapat menguasai pengetahuan dan keterampilan untuk diterapkan dilapangan nanti. Kedepannya para petani dapat memaksimalkan peluang untuk meningkatkat produksi pertaniannya, sehingga dapat meningkatkan kesejahteraan petani.(LUKMAN)