LUBUK BASUNG, Marapi Post-Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu (DPMPTSP) Kota Padang studi banding ke DPMTSP Naker Kabupaten Agam.
Studibanding Selasa (27/10/2020) diikuti 28 itu bertujuan untuk mempelajaru aplikasi perizinan Sicantik Cloud Dinas Penanaman Modal Pelayanan Terpadu Satu Pintu dan Tenaga Kerja (DPMPTSP naker) Kabupaten Agam.
Rombongan dari Padng itu dipimpin Kepala DPMPTSP Kota Padang Ir. Hj. Corri Saidan, M.Si, disambut langsung Kepala DPMPTSP Naker Kabupaten Agam Dra. Hj. Retmiwati, didampingi Kabid Layanan Perizinan dan Non Perizinan.
Tekniknologi Aplikasi Perizinan Sicantik sudah diterapkan DPMPTSP-Naker Kabupaten Agam ditahun 2013 sampai sekarang, mulai dari Sicantik versi 1 sampai saat ini Sicantik versi cloud.
DPMPTSP-Naker Kabupaten Agam sudah banyak menerima kunjungan studi tiru Sicantik Cloud, baik dari dalam maupun luar Sumatera Barat, kurang lebih sudah 25 DPMPTSP Kab/Kota yang datang, jelas Hj. Retmiwati.
Tahun 2013 Kabupaten Agam, salah satu kabupaten yang dijadikan pilot project Kementerian Kominfo dalam rangka pengembangan dan pemakaian aplikasi perizinan sicantik.(LUKMAN)