CANDUNG, Marapi Post.com-Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) IKatan Keluarga Minang (IKM) Kota Tanggerang, Provinsi Banten, Indra Jaya. ST gelar pertemuan silaturahmi dengan masyarakat Nagari Bukik Batabuah, Kecamatan Canduang, Kabupaten Agam, Sumatera Barat. Silaturahmi itu digelar Senin (20/7/2020) di sekretariat Parik Paga Nagari Bukik Barabuah.
Bertujuan, mempererat silaturahmi antara warga kampuang dengan perantau sehingga hubungan dan komunikasi antara warga dikampung tetap berlangsung kapan saja, guna meningkatkan pembangunan Nagari Bukik Batabuah sesuai dengan program pembangunan Kabupaten Agam, agar lebih maju ke depannya.
Kedatangan Ketua DPD IKM Tanggerang Banten besama rombongan disambut Pemerintah Nagari dan pemuka masyarat Nagari Bukik Batabuah dengan senang hati. Sebelum menggelar silaturahmi, siangnya para perantau menghadiri Musyawarah Nagari (Musna) pengisian anggota BAMUS proode 2020-2026.
Ketua DPD IKM Tanggerang Banten, Indra Jaya, ST, memuji, usaha dan kebersamaan warga untuk mensukseskan pembangunan di nagari cukup tinggi, terbukti dalam musna, acara berjalan dengan lancar dan sukses secara demokrasi guna melahirkan suatu keputusan dalam musyawarah sangat damai, teduh dan sejuk.
“Kami atas nama perantau Nagari Bukik Batabuah yang berdomisili di Tanggerang Banten mengapresiasi berlangsung musyawarah dan mufakat dengan damai, tidak lain dan tidak bukan hanyalah untuk menuju kemajuan membangun nagari Bukik Batabuah, secara umum Kecamatan Canduang dan Kabupaten Agam”, kata Indra Jaya.
Kata Indra Jaya, Bukik Batabuah salah satu nagari di Kecamatan Canduang terletak di lereng gunung marapi, berhawa sejuk, memiliki kekayaan alam yang potensial, terutama disektor pertanian, perkebunan dan peternakan. Kesemua itu adalah sumber ekonomi masyarakat di kampung yang perlu dibangkitkan dan diberdayakan sepenuhnya.
Wali Nagari Bukik Batabuah, Firdaus mengaku, kehadiran dunsanak perantau acara musna pemilihan anggota BAMUS nagari, banyak masukan, sesuai harapan dan aspirasi perantau agar pembangunan nagari berjalan lancar. Empat jorong yang ada di Nagari Bukik Batabuah; Jorong Batang Silasiah, Gobah, Kubang Duo Koto Panjang dan Jorong Batabuah Koto Baru. Jorong juga terdapat 16 dusun.(MP-002)