BUKITTINGGI, marapipost.com-Tim Penilai Lomba Gerakan PKK Tingkat Kota Bukittinggi, Sumatera Barat, Ny. Fiona Agita Erman Safar, mengunjungi TP PKK Kelurahan Belakang Balok, Kecamatan Aur Birugo Tigo Baleh (ABTB). Selasa (7/3/2023) di Belakang Balok.
Ketua rombongan tim penilai tahun 2023, Ny. Fiona Agita mengapresiasi semangat TP PKK kelurahan belakang Balok Bukittinggi, untuk mengikuti lomba, sesuai hasil Rakernas Pusat sebelumnya. Apalagi kelurahan Belakang Balok pernah menjadi juara tingkat nasional PKK KBS plus tahun 2019.
Mudah-mudahan tahun ini TP-PKK kita bisa mewakili ke tingkat nasional, jika nanti kelurahan Belakang Balok terpilih mewakili tingkat provinsi, pemerintah akan mengadakan lomba TP PKK di Bukittinggi yang direncanakan bulan Mei hingga Juni, sebut Fiona.
Beberapa tahun terakhir Bukittinggi selalu juara satu pada tingkat provinsi Sumbar. Pada tahun 2023 Kota Bukittinggi akan menjadi tuan rumah jambore tingkat provinsi Sumbar, ungkap Fiona.
Camat Aur Birugo Tigo Baleh (ABTB) Hastine Atas Asih, selaku pembina PKK kecamatan mengatakan seluruh elemen masyarakat Belakang Balok diminta tetap kompak dan ingin maju. “Mudah-mudahan kelurahan belakang Balok bisa mewakili ke tingkat provinsi,” sebut Hastine sembari mengingatkan akan vaksin polio bagi anak-anak di Bukittinggi.
Ketua tim penilai PKK Kelurahan Belakang Balok memaparkan ekspos kegiatan yang yang telah dilaksanakan oleh kelurahan Belakang Balok, sekaligus menginformasikan kepada tim penilai berupa laporan dan video kegiatan masyarakatnya. Muhammad Reza, S, STP selaku Lurah Belakang Balok mengucapkan terimakasih dan menyambut baik dan merasa senang dengan kegiatan yang dilaksanakan oleh TP PKK.
Selesai ekspos ketua TP PKK Lurah Belakang Balok, Ketua TP PKK Kota Bukittinggi Ny. Fiona Agita Erman Safar didampingi Wakil ketua TP PKK Ny. Eva Karmila Martias Wanto, bersama rombongan langsung melaksanakan tinjauan lapangan.[Yun.S]