TANJUNG MUTIARA, marapipost.com-Dua orang pembina pramuka Gugus Depan (Gudep) 075/076 SMA Negeri 1 Tanjung Mutiara mengikuti Kursus Pembina Pramuka Tingkat Dasar (KMD) di Kwarcab Agam, Sumatera Barat, selama 3 hari, berlangsung dari Jumat (20-22/1/ 2023) dan Jumat (27-29/1/2023) di PKBM Literavokasi Lawang,
Demikian disampaikan wakil kepala sekolah bidang kesiswaan Sarwin, S.Pd saat dihubungi melalui telepon selulernya, Sabtu (21/1) dari Tanjung Mutiara. Disebutkan Sarwin bahwa gudep SMAN 1 Tanjung Mutiara sesuai surat Kakwarcab Agam menggelar KMD Mandiri tahun 2023, maka kita utus 2 orang pembina gudep yang cukup aktif dalam gerakan Pramuka.
Dua orang pembina gudep yang diutus adalah Zarmayedi, S.Pd bidang studi biologi dan Delvi Zawati, S.Pd. jurusan ekonomi, kata Sarwin. Delvi Zawati S. Pd. dan Zarmayedi bertekad selesai KMD, akan menerapkan ilmu dan keterampilan yang didapat selama pelatihan. Kami siap menjadi penggerak di bidang Pramuka terkhusus di kwaran Tanjung Mutiara, kata Zarmayedi.
Delvi Zawati juga berharap peserta kursus berkekuatan 19 orang dengan dana mandiri dapat mengikuti dengan baik dalam kategori lulus, jelasnya. Diklat KMD Mandiri Kwarcab Agam dengan pelatih kak Irzal, kak Yunaidi, kak Andry Kesuma, kak Fadli Aswad dan kak Elvie Gusra serta kak Rifnal. Demikian ditambahkannya.[Yun.S]
Semangat terus kedua pembina pramuka kami,kami dari pramuka gudep 03-06-011-075-076 SMAN 1 TANJUNG MUTIARA akan selalu memberikan semangat buat pembina kami dan kami ingin mendapatkan ilmu kepramukaan yg sangat berarti dari kalian,kami ingin menjadi anggota pramuka yg sangat berprestasi dan sangat berjiwa kepemimpinan yg tegas,kuat dan mejadi mandiri, disiplin dan berani mengambil resiko,karna Pramuka itu tidak takut dengan halangan,panas,hujan badai petir pun akan kami lewati karna itulah jiwa kepramukaan yg sesungguhnya
Sekian dari saya
Tetap semangat kedua pembina kami🔥⚜️💪
Sangat mantap, demi generasi masa depan untuk membangun bangsa ini.
Terimakasih alumni Pramuka SMAN 1 Tanjung mutiara,,adil kami akan berusaha sebagai mana yang sudah di percayakan kepsek dan unsur pimpinan…
Do’a kami, semoga apa yang telah tergaris dalam hati jadi kenyataan, dan jadi amal dan ibadah terhadap cita-cita baik ini, amin.