MATUR, Marapi Post-Memanfaatkan sisa waktu tausyiah uztadz Somad di Lawang, Pimpinan Anak Cabang Pemuda Pancasila (PAC-PP) Kecamatan Matur, Kabupaten Agam, Sumatera Barat, Senin (7/11/2022) menyambut kedatangan tamu Pemuda Pancasila dari Kabupaten Siak, Provinsi Riau. Tamu ini datang dalam rangka bersilaturrahmi, pertemuan digelar di Posko PP Matur.
Ketua PAC-PP Kecamatan Matur Wahyu Hidayat bersama pengurus inti, dan anggota, menjelaskan tamu yang datang itu adalah tam kehormatan Rekan Juang (Renju) dari Kabupaten Siak, datang bersama dengan pengurus Ikatan Luhak Agam Provinsi Riau.
Pimpinan rombongan PP Kabupaten Siak, Khairul Aziz, dikenal dengan sapaan Zidan, juga turut bersama rombongan Sekretaris Srikandi Siak Sri Wirdati (Wiwid), didampingi pembina sekali gus sebagai penasehat PP Firman yang juga pengurus IKLA Provinsi Riau. Di Posko juga didampingi H. M. Hanafi, Ir. H. Marjoni. Doni Candra, Donni Subadri ST, dan Berman.
Dijelaskan Zidan, kehadiran tim Pemuda Pancasila Kabupaten Siak dan pengurus Ikatan Keluarga Luhak Agam Provinsi Riau dan IKTR, adalah dalam rangka silatutrahmi sekaligus juga menghadiri Tabligh Akbar yang digelar Pemerintah Nagari Lawang dengan penceramah Prof. H. Abdul Somad Minggu (6/11/2022) di lapangan Lawang Tigo Balai.
Tamu dari Riau itu telah hadir lebih awal. Berkat saling kontak dengan pengurus PP kecamatan Matur dan PP Ranting Lawang, dan Ranting Tigo Balai, terjalinlah silaturrahmi sesama anggota PP di Kecamatan Matur, ungkap Wakil ketua W. Dt. Batuah Nan Mudo didampingi PO PAC-PP Kecamatan Matur Yunaidi.S. Penghubungn saat itu adalah Kabid OKK Alconeri dan Kabid Humas Aguslan.
Hasil pertemuan tak lain tak bukan hanya mengharapkan kepada seluruh anggota pemuda pancasila,adalah satu komando. Apa perintah dan instruksi dari pusat, juga sampai ke daerah perintah tersebut kita laksanakan secara bersama dan jangan keluar dari aturan, ungkap Muhammad Hanafi selaku penasehat dan pembimbing organisasi dari Riau.
Melalui organisasi sosial pemuda pancasila ini, mari kita buka lapangan kerja dan usaha untuk kemajuan organisasi kita. Silaturahmi ini, imbuh Camat Matur Subchan, tentu dengan sendirinya juga akan muncul objek wisata baru dan kuliner di daerah kita masing-masing.
Hasil pembicaraan silaturrahmi pengurus dan anggota PAC-PP Kabupaten Agam akan melaksanakan pertemuan dengan Bupati Agam sekaligus bersilaturrahmi. Itulah yang diharapkan Zidan.[lk]